Agenda Kegiatan

Event :: DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN Kabupaten Sidoarjo.
24September

WORKSHOP MANAGEMENT DAN LEGALITAS USAHA

09:00 | Dilihat 82 kali

KEGIATAN PEMBINAAN DAN PELATIHAN INDUSTRI AGRO DAN KIMIA PROGRAM PENINGKATAN DAN PENUMBUHAN IKM

Dalam workshop ini Pembangunan di bidang industri merupakan bagian integral dari pembangunan Nasional yang harus dilaksanakan secara terpadu dan berkelanjutan, sehingga pembangunan bidang industri dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat.

Dalam meningkatkan kualitas dan SDM maka Pemerintah harus lebih bijak mengenalkan program yang direncanakan untuk diberikan kepada masyarakat agar masyarakat dapat mengembangkan ilmu dan sumber daya yang mereka miliki untuk diterapkan dalam kehidupan mereka yang mana perlu juga peran penting dari Pemerintah untuk menghasilkan masyarakat yang mandiri.

Melalui kegiatan ini merupakan pembinaan bagi IKM agar mampu meningkatkan potensi usaha ,baik dari segi management serta memenuhi legalitas usaha dalam rangka untuk meningkatkan daya saing. Pembinaan terhadap industri kecil menengah yang dilakukan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan dalam waktu satu bulan bisa terjadi 3 kegiatan dengan Industri Kecil Menengah yang berbeda yang mana kegiatan ini lebih dari sebuah kegiatan pembinaan itu diadakan lagi terhadap pelaku usaha yang ada di Kota Sidoarjo pembinaan-pembinaan yang dilakukannya berupa mengadakan pembinaan dan penyuluhan mengenai industri kecil yang dilakukan oleh pakar industri oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan.